Minggu, 05 Mei 2019

MATERI PJOK BAB 5 SEM 1 AKTIVITAS RITMIK BAGIAN 1

AKTIVITAS RITMIK [BAGIAN 1]

senam%2Britmik

Latihan tersebut dapat divariasi dan dikombinasikan dengan keseluruhan gerakan pada aktivitas ritmik. Kalian pun dapat membuat rangkaian gerak dasar senam dan memadukannya dengan irama sehingga membentuk senam ritmik yang menarik dan indah. Pada pelajaran kali ini kita akan mempelajari aktivitas senam ritmik tanpa alat serta nilai-nilai yang terkandung di dalamnya. Setelah mempelajari bab ini diharapkan kalian mampu mempraktikkan keterampilan gerak dasar langkah dan lompat serta ayunan lengan pada aktivitas senam ritmik. Kesesuaian dan keserasian gerakan aktivitas senam ritmik dilakukan dengan kedisiplinan, konsentrasi, keluwesan, koordinasi gerak yang benar, penuh toleransi, dan estetika. 
Seringkah kalian melakukan senam ritmik? Berapa minggu sekali? Apa kalian senang melakukannya? Senam ritmik diiringi musik dengan tempo yang tepat akan membuat kalian melakukannya secara bersemangat. Senam ritmik yang kalian lakukan akan sangat bermanfaat bagi tubuh. Nah, tunggu apa lagi? Lakukan latihan gerak ritmik dengan bersemangat!

A. Keterampilan Gerak Dasar Langkah dan Lompat


Aktivitas senam ritmik melibatkan seluruh tubuh untuk bergerak secara berulang-ulang sesuai dengan irama atau hitungan yang dikehendaki. Senam ritmik menuntut kepala, lengan, togok, dan kaki bergerak selaras dengan irama yang mengiringi. 

1. Koordinasi Gerak dari Gerakan Kaki atau Langkah dalam Senam Irama


Beberapa contoh koordinasi gerak dari gerakan kaki atau langkah dalam senam irama sebagai berikut.

a. Gerakan langkah biasa
1-Gerakan-langkah-biasa-3-9-2015
Gambar 1. Gerakan langkah biasa.

1) Sikap permulaan

Berdiri tegak, kaki lurus, badan lemas atau jangan kaku. Kedua lengan bebas atau punggung tangan pada pinggang.

2) Gerakan

Hitungan 1: Langkahkan kaki kiri ke depan, mulai dari tumit bergulir ke ujung kaki.
Hitungan 2: Langkahkan kaki kanan ke depan kaki kiri, juga dimulai dari tumit.

Demikian seterusnya, lakukan berulang-ulang, irama dapat dengan 2/4, 3/4, atau 4/4. Waktu melangkah, usahakan lutut mengeper atau jangan kaku. (Baca juga : Aktivitas Air (Akuatik) I : Gaya dada, Gaya bebas, Gaya punggung, Gaya kupu-kupu, Loncat indah).

b. Gerakan melangkah atau merapatkan kaki
2-Gerakan-melangkah-atau-merapatkan-kaki-3-9-2015
Gambar 2. Gerakan melangkah atau merapatkan kaki.
1) Sikap permulaan

Sama seperti gerakan langkah biasa.

2) Gerakan

Hitungan 1: Langkahkan kaki kiri ke depan.
Hitungan 2: Langkahkan kaki kanan ke depan dan rapatkan pada kaki kiri.
Hitungan 3: Langkahkan kaki kanan ke depan.
Hitungan 4: Langkahkan lagi kaki kiri ke depan dan rapatkan pada kaki kanan. Demikian seterusnya, irama 3/4 atau 4/4.

c. Gerakan langkah kaki silang
3-Gambar-langkah-kaki-silang-3-9-2015
Gambar 3. Gambar langkah kaki silang.
1) Sikap permulaan

Berdiri tegak, punggung tangan pada pinggang.

2) Gerakan

Hitungan 1: Silangkan kaki kiri ke samping kaki kanan melalui depan.
Hitungan 2: Langkahkan kaki kanan ke samping kiri. Demikian seterusnya, kemudian kebalikannya dengan irama 2/4.

d. Gerakan langkah kuda

1) Sikap permulaan

Berdiri tegak dan punggung tangan di pinggang.

2) Gerakan

Hitungan 1: Langkahkan kaki kiri ke depan.
Hitungan 2: Langkahkan kaki kanan ke depan di belakang kaki kiri bersamaan dengan kaki kiri dilangkahkan lagi. Jadi kaki kiri terus berada di depan dan kaki kanan mengikuti di belakangnya. Demikian juga jika kaki kanan yang di depan, kaki kiri mengikuti di belakang kaki kanan. Irama 3/4 atau 4/4. (Baca juga : Aktivitas Penjelajahan dan Penyelamatan di Pantai, Makanan Sehat)

2. Koordinasi Gerak dari Gerakan Kaki atau Lompat dalam Senam Irama


Contoh koordinasi gerak dari gerakan kaki atau lompat dalam senam irama sebagai berikut.

a. Gerakan lompat kijang

1) Sikap permulaan

Berdiri tegak dan kedua tangan di pinggang.

2) Gerakan

Kaki kanan ditekuk di depan sampai paha lurus sejajar dan kaki kiri lurus di belakang, kemudian bergantian, dan melakukan gerakan menirukan lompatan kijang. Dilakukan berulang-ulang.

b. Gerakan lompat jengket

1) Sikap permulaan

Berdiri tegak dan kedua tangan di pinggang.

2) Gerakan

Kaki kanan ditekuk di belakang dan kaki kiri digunakan sebagai tumpuan kemudian bergantian melakukan gerakan tersebut. Dilakukan berulang-ulang.

c. Gerakan lompat ke samping

1) Sikap permulaan

Berdiri tegak dan kedua tangan di pinggang.

2) Gerakan
Gerakan sama seperti gerakan lompat jengket, perbedaannya hanya pada lompatan dilakukan ke samping kanan dan samping kiri. Dilakukan berulang-ulang. 

Senam Irama

Senam irama atau biasa disebut dengan senam ritmik adalah bentuk-bentuk gerakan senam, merupakan perpaduan antara berbagai bentuk gerakan dengan irama yang mengiringinya. Misalnya seperti irama tepukan, ketukan, tamborin, nyanyian, musik, dan sebagainya. Keindahan bentuk-bentuk gerakan, menciptakan variasi gerakan, dan membentuk gerakan melalui koordinasi antara berbagai bentuk gerakan dengan irama merupakan tuntutan dalam senam irama. Prinsip dasar gerakan-gerakan senam irama adalah adanya kelentukan tubuh di dalam melakukan gerakan dan kesinambungan antara gerakan yang satu dengan gerakan yang lainnya sesuai dengan irama, sehingga merupakan rangkaian urutan gerak yang terpadu antara gerakan dan irama yang dilakukan dengan luwes dan lancar. Jadi tekanan yang harus diberikan pada senam irama adalah irama, kelentukan tubuh dalam gerakan (fleksibilitas), dan kontinuitas gerakan (rangkaian gerakan yang tidak terputus). 

B. Keterampilan Gerak Dasar Ayunan Lengan


Di dalam senam irama terdapat bermacam-macam bentuk gerakan lengan, tetapi pada prinsipnya terdiri atas berikut ini.

1. Bentuk ayunan lengan.
2. Bentuk putaran lengan.
3. Bentuk gerakan lengan silang rentang.

1. Bentuk Ayunan Lengan

4-Ayunan-lengan-3-9-2015
Gambar 4. Ayunan lengan.
a. Sikap permulaan

Berdiri tegak, kedua kaki rapat, ibu jari kaki sejajar, dan kedua lengan ke depan lurus.

b. Gerakan

1) Hitungan 1 – 2: Ayunkan lengan kanan ke samping kanan dan kembali lagi lurus ke depan.
2) Hitungan 3 – 4: Kebalikan dari gerakan hitungan 1 – 2.
3) Hitungan 5 – 6: Ayunkan lengan kanan ke belakang dan kembali lagi lurus ke depan.
4) Hitungan 7 – 8: Kebalikan dari gerakan hitungan 5 – 6. (Baca juga : Aktivitas Penjelajahan Gunung : Backpacking, Camping, Hill craft, Hiking, Mountaineering, Rock climbing)

2. Bentuk Putaran Lengan


a. Sikap permulaan

Berdiri tegak, kedua kaki agak dibuka, dan kedua lengan lurus ke depan lemas.

b. Gerakan

1) Hitungan 1 – 2: Putar kedua lengan 1½ putaran dari depan ke belakang melalui bawah di samping badan (hitungan 2, kedua lengan lurus ke belakang), diikuti dengan badan mengeper.
2) Hitungan 3 – 4: Ayunkan kembali kedua lengan dari belakang ke depan 1½ putaran (hitungan 4, kedua lengan lurus ke depan).
3) Hitungan 5 – 6: Putar kedua lengan satu setengah putaran ke samping kanan melalui bawah dengan depan badan sambil memindahkan berat badan diikuti dengan badan mengeper.
4) Hitungan 7 – 8: Kebalikan dari gerakan hitungan 5 – 6. Demikian seterusnya, lakukan berulang-ulang. (Baca juga : Aktivitas Air (Akuatik) II : Aktivitas akuatik, Keterampilan, Renang gaya dada dan gaya miring)

3. Bentuk Gerakan Lengan Silang Rentang


a. Sikap permulaan

Berdiri tegak, kedua kaki rapat, ibu jari kaki sejajar, kedua lengan atau tangan direntangkan ke samping lurus.

b. Gerakan

1) Hitungan 1 : Silangkan kedua tangan di depan badan, badan merendah, lutut agak ditekuk, dan tumit diangkat.
2) Hitungan 2 : Rentangkan kembali kedua tangan ke samping lurus, badan naik hingga kedua lutut lurus.
3) Hitungan 3, 4 dan seterusnya sama. Lakukan secara berulang-ulang, irama 3/4 atau 4/4. (Baca juga : Aktivitas Senam Ritmik II : Gerak dan irama, Keluwesan, Estetika, Koordinasi gerak)

Perhatikan gambar berikut ini!
5-Gerakan-lengan-silang-rentang-3-9-2015
Gambar 5. Gerakan lengan silang rentang.


1. Sebutkan tekanan yang harus diberikan pada senam irama!
2. Sebutkan koordinasi gerak dari gerakan kaki/langkah dalam senam irama!
3. Apa yang dimaksud senam massal?


1. Praktikkan gerakan lompat kijang!
2. Praktikkan gerakan langkah kaki kuda!
3. Praktikkan gerakan ayunan lengan silang ke depan!

Rangkuman

1. Senam irama atau biasa disebut juga dengan senam ritmik adalah bentuk-bentuk gerakan senam yang merupakan perpaduan antara berbagai bentuk gerakan dengan irama yang mengiringinya. Misalnya seperti irama tepukan, ketukan, tambore, nyanyian, musik, dan sebagainya.
2. Beberapa koordinasi gerak dari gerakan kaki atau langkah dalam senam irama sebagai berikut.

a. Gerakan langkah biasa.
b. Gerakan melangkahkan dan merapatkan kaki.
c. Gerakan langkah kaki silang.
d. Gerakan langkah kuda.

3. Beberapa koordinasi gerak dari gerakan kaki atau lompat dalam senam irama sebagai berikut.

a. Gerakan lompat kijang.
b. Gerakan lompat jengket.
c. Gerakan lompat ke samping.

4. Di dalam senam irama terdapat bermacam-macam bentuk gerakan lengan, tetapi pada prinsipnya sebagai berikut.

a. Bentuk ayunan lengan.
b. Bentuk putaran lengan.
c. Bentuk gerakan lengan silang rentang.

0 komentar:

Posting Komentar